Masukkan iklan disini!

Mengenal Organisasi melalui Sekolah Calon Senator 2014


Photo : Senat
SEMARANG (24/10). Di antara banyaknya kegiatan prospek mahasiswa baru, Senat FKM KM Undip mengadakan pelatihan Sekoah Calon Senator (SCS) yang diadakan pada Jum’at (24/10). Kegiatan yang berlangsung selama dua hari ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada mahasiswa baru mengenai keorganisasian. SCS merupakan program tahunan Senat FKM KM Undip sebagai bentuk pengkaderan Senat FKM KM Undip.
Acara SCS tahun ini dikemas berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. “Acara SCS 2014 ini kami buat beda karena ingin memberikan kesan keceriaan pada acara kami. Bahkan untuk SCS 2014 ini kami adakan dalam 3 tahap, yakni pra, hari H dan pasca,” tutur Kristian selaku ketua SCS 2014.
Kegiatan pra SCS 2014 dimulai dengan lomba tweetphoto. Para calon peserta diwajibkan berfoto di booth SCS 2014 yang terletak di Gazebo FKM Undip untuk kemudian di-upload di twitter dengan hashtag #ImTheNext serta mention ke @senatfkmundip. “Tweet dengan retweet paling banyak, akan mendapatkan hadiah menarik dari kami,” ujar Kristian.
Kegiatan hari H berlangsung selama tiga hari. Para peserta diberikan materi-materi bermanfaat, mulai dari mengenal peran dan fungsi senat, manfaat organisasi serta diskusi menarik mengenai pemilihan dekan. Di hari terakhir SCS, peserta melakukan simulasi sidang. “Tegang banget sidangnya. Sampe rusuh-rusuh gitu. Mesti bingung, tapi seru,” tutur Zulkarnaen, Mahasiswa FKM 2014, yang menjadi presidium I pada simulasi sidang SCS 2014.
“Dalam waktu dekat ini, kami akan membuat gerakan melalui hashtag #AyoMasukSenat untuk seluruh mahasiswa FKM, khususnya bagi mahasiswa baru 2014, agar seluruh mahasiswa dapat lebih mengenal Senat FKM KM Undip. Dan ini merupakan acara pasca SCS 2014,” ungkap Kristian.(Hanifah Iskhia Dilla)

No comments